Oleh Firmus
SANGGAU - Forum komunikasi lintas etnis dan budaya Kecamatan Balai Batang Tarang serahkan bantuan sosial ke BPBD Sanggau untuk korban banjir, Kamis 18 November 2021.
"Forum ini kumpulan dari organisasi yang ada di Kecamatan Balai Batang Tarang,"ungkap Ketua Forum, Salipus Sali.
Penggalangan bantuan sosial ini didukung oleh Forkopincam Balai Batang Tarang dari para dermawan dan warga yang peduli terhadap penanganan banjir.
"Kami ucapkan terimakasih kepada semua donatur dan para relawan yang sudah bekerja keras dilapangan,"tambah Salipus Sali.
Ditempat terpisah, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Sanggau Suherman menyambut baik penggalangan bantuan sosial ini.
"Terimakasih kepada semua pihak. Terutama pengurus PAC Pemuda Pancasila Kabupaten Sanggau yang sudah ambil bagian penggalangan bantuan sosial ini,"tegas Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Sanggau Suherman didampingi Sekretaris Firmus.