Mantap, Kapolsek Kembayan Ikuti Musrenbang RKPD Sanggau Tahun 2024 Melalui Video Conference

Iklan Semua Halaman

Betang Raya Post - Suluh Perjuangan Rakyat Kalimantan

Mantap, Kapolsek Kembayan Ikuti Musrenbang RKPD Sanggau Tahun 2024 Melalui Video Conference



KEMBAYAN - Kapolsek Kembayan IPTU Junaifi, SH mengikuti Musrenbang RKPD Kabupaten Sanggau Tahun 2024 melalui video conference, Rabu 15 Maret 2023 jam 12.30 Wib hingga Selesai di Sekretariat PKK Kecamatan Kembayan.


Hadir Dalam Kegiatan tersebut Camat Kembayan Sandoro Atmojo, S.Sos dan staf.


Kegiatan Musrenbang RKPD tahun 2024 Kabupaten Sanggau merupakan forum musyawarah perencanaan pembangunan yang dilaksanakan secara demokratis antara pemangku kepentingan pembangunan dalam rangka menyempurnakan rancangan awal RKPD Kabupaten.


"Tujuan memperoleh masukan penyempurnaan rancangan RKPD Kabupaten Sanggau tahun 2024 yang berpedoman pada Permendagri Nomor 86 Tahun 2017,"ujar Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, SH. S.IK melalui Kapolsek Kembayan IPTU Junaifi, SH.