Riam Pagau Bondes di Tayan Hulu Sanggau Kalbar Ramai Pengunjung

Iklan Semua Halaman

Betang Raya Post - Suluh Perjuangan Rakyat Kalimantan

Riam Pagau Bondes di Tayan Hulu Sanggau Kalbar Ramai Pengunjung



Foto: Riam Pagau Dusun Bondes Desa Pandan Sembuat Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau. Firmus (13/2/2022).


Laporan Firmus


SANGGAU - Riam Pagau, lebih dikenal dengan sebutan Riam Bondes, bekas penambangan batu. Sejak ditutupnya aktivitas ini, lokasi menjadi sepi dan tidak terawat. 



Riam ini terletak di Dusun Bondes, Desa Pandan Sembuat, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat. 


Jarak tempuh dari jalan raya sekitar 5 menit, kendaraan roda dua, empat dan enam bisa langsung masuk ke lokasi riam. 



Seiring hari berlalu, musim berganti, lokasi ini dikelola masyarakat, pemilik lahan dan menjadi wisata keluarga.


Informasi yang dihimpun media ini ada dua orang pemilik lokasi, Robin dan Iskandar yang keduanya warga setempat. 



"Lokasi riam ini mulai dikunjungi warga awal tahun 2019 sebelum pandemi Covid-19, dan selanjutnya ditengah pandemi sempat ditutup tahun 2020 dan ditahun 2021 dan awal tahun 2022 lokasi mulai dibuka namun tetap dibatasi,"ungkap salah satu warga yang membuka kantin di lokasi Riam Bondes, Meri, Minggu 13 Februari 2022.



Banyak pengunjung mengagumi pesona riam ini, terutama dihari minggu dan hari - hari libur lainnya.


Wargapun berharap riam ini dikelola oleh dinas instansi terkait atau pemerintah desa atau pihak swasta. 


"Senang bisa santai di sini, semoga ada pihak yang mau mengelolanya dengan baik,"harap salah satu pengunjung, Heni.