Oleh Firmus
SANGGAU - Unit Dikyasa Lantas Polres Sanggau melaksanakan pemasangan bhanner Operasi Keselamatan Kapuas 2022 di Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan, Bunut Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Selasa 1 Maret 2022.
Adapun pemasangan bhanner tersebut merupakan salah satu giat sosialiasi kepada masyarakat pengguna jalan dan masyarakat pengguna kendaraan bermotor untuk tetap menjaga keselamatan diri pribadi maupun orang lain dengan tetap mematuhi peraturan dan tata tertib berlalu lintas sesuai yang diamanahkan oleh Undang Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Selain itu juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam berkendara maupun dalam kegiatan sehari - hari.
"Ayo kita patuh berlalu lintas,"himbau Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan, S.IK melalui Kasat Lantas Polres Sanggau IPTU Angga.