Oleh Firmus
SANGGAU - Pengurus IPSI Sanggau masa bakti 2021-2025 sudah dilantik, Yulius Tehau jabat ketua.
Pelantikan oleh Ketua Umum Pengprov IPSI Kalbar, Andi Ridwan di Aula Kantor DPRD Sanggau, Kalbar, Sabtu 19 Februari 2022.
Visi bersama bersinergi untuk mewujudkan pembinaan pencak silat di Kabupaten Sanggau, maju dan berprestasi.
Ketua Umum Pengprov IPSI Kalbar, Andi Ridwan berharap Ketua terpilih dan pengurus yang dilantik ini segera berbenah diri dan membenahi organisasinya.
Sementara itu, Ketua Pengurus Kabupaten IPSI Sanggau Yulius Tehau menyampaikan bahwa langkah awal adalah membenahi organisasi dan mulai berkerja dengan kerja cepat untuk program jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang.
"Hingga saat ini sebanyak 9 perguruan di Kabupaten Sanggau yang sudah bergabung dengan IPSI,"ungkap Yulius Tehau.