Sumber V Dara
Editor Firmus
KUBU RAYA - Sekretaris Daerah Yusran Anizam sekaligus Ketua Kopri Kabupaten Kubu Raya ucap terima kasih terkait kebijakan Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan yang memberikan Gaji dan TPP kepada sejumlah Pegawai Negeri, yang telah di belanjakan untuk turut menghidupkan produk perekonomian daerah.
Hal tersebut di ucapkan usai mendampingi Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan melakukan Penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA-SKPD), Uang Persediaan (UP), sekaligus Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Pakta Integritas Tahun Anggaran 2023 di Aula Praja Utama Kantor Bupati Kubu Raya, Rabu 11 Januari 2023.